Minggu, 16 Mei 2021

Kue Lemet



Kue Lemet
Lemet, merupakan jenis kudapan dari Jawa Tengah yang berbahan dasar singkong dengan rasa manis gurih.Namanya memang terdengar tidak asyiik, gimana gituuu😄. Tapi soal rasa ... Jangan tanya!!!

Kue ini bisa menjadi kejutan buat acara-acara tertentu yang melibatkan orang banyak. Karena walau sederhana, tetapi sudah langka dan rasanya juga gemanaaaaaaaaaaaaa gitu.

Dengan penyajian tertentu (dressed up) maka kue ini akan menjadi lebih cantik penampilannya. Ketika menyajikan anda bisa menggunakan piring saji dengan food gadget seperlunya lalu diiris - iris dengan irisan artistik. Yang nampang di blog ini memang gambar yang masih apa adanya.

Soal rasa saya kira tidak ada kurangnya. Sudah siap?

Bahan:

  1. 1 kg singkong, cuci bersih setelah dikupas lalu parut. 
  2. 15 bulir nangka iris tipis, anda bisa juga menggantinya dengan durian, atau sirsak.
  3. 1 buah kelapa sedang, tidak terlalu tua namun tidak terlalu muda juga.
  4. 3 ons gula merah, iris tipis atau hancurkan tanpa air.
  5. 1/2 sdt garam.
  6. Daun pisang untuk membungkus.

Proses pembuatan:
  • Campur semua bahan dari nomor 1-5 di atas. Aduk dan uleni.
  • Biarkan beberapa saat (sekitar 30 menit) agar bahan-bahan di atas benar-benar meresap.
  • Bungkus dengan daun pisang berbentuk lontong.
  • Kukus hingga matang.
  • Sajikan sesuai selera penyajian anda.

Segelas teh pahit kental bisa menjadi penyempurna dalam menikmati lemet!