Jagung Muda memiliki potensi untuk dijadikan masakan yang nikmat salah satu diantaranya adalah dibuatsambal goreng dengan campuran udang dan tahu putih.
- 3 batang jagung muda sisir.
- 2 ons udang ukuran sedang kuliti.
- 4 buah tahu putih potong dadu goreng setengah kering.
- 2 gelas santan kental
Bumbu halus:
- 4 buah bawang putih.
- 5 buah bawang merah.
- 5 buah cabai merah.
- 1 buah tomat merah besar.
- 1 sdm gula merah.
- 2/3 sdm garam.
Bumbu diiris:
- 4 - 5 buah cabai hijau.
- 1 buah bawang bombai.
- 2 cm lengkuas muda, iris kecil.
- 1 buah serai.
Cara Pembuatan:
- Tumis bumbu halus, cabai hijau, lengkuas, serai hingga wangi kemudian masukan udang.
- Masukan bawang bombai, tahu putih aduk perlahan.
- Masukan tahu, aduk sebentar.
- Masukan santan, setelah mendidih dan santan sedikit berkurang masukan jagung sisir.
- Setelah jagung matang angkat dan sajikan.